“RUMUS” Punya siapakah? (+3)
Aziz Muhammad May 12, 2015Teringat kembali pada saat kelas 3 setelah di bangku smp
Ada yg aneh pada hari itu, guru ipa yg biasa datang tepat waktu ,blm datang pada saat bel masuk awal pelajaran kami.
Namun setelah kurang lebih 15 menit ia masuk dan menyuruh kami keluar menuju ke lapangan di belakang sekolah. Sontak yg lain pun bertanya kpd beliau “ada apa bu?”
Beliau hanya tersenyum dan bilang akan memberikan materi baru.
Setelah hampir 3 tahun duduk di bangku smp,baru kali ini saya merasakan belajar out class. Semuapun antusias dengannya, dan setelah sampai di lapangan kami melihat karpet yg sudah tersedia di lapangan. dan kami lngsung seketika berpikir”oh jadi lama karena ia menyiapkan ini”
Semua pun duduk di karpet dan ia pun berjanji akan menerangkan materi baru
Materi ini disebut RUMUS
Semuapun sontak bersorak”yahh” termasuk aku juga hehe..
Dan ia pun bertanya ” Hey anak anak.. apakah ipa itu pelajaran pasti?”
kami menjawab ” Sudah pasti bu apalagi dengan rumus, sudah ada rumusnya pasti sudah pasti benar hasilnya jika kita teliti”
Beliau bertanya ” Lalu apakah kita bisa menghitung semua dgn pasti?” Banyak misteri di dunia ini yg belum ditemukan.
Ini kata kata yg sampai sekarang masih saya kenang dan ingat
ia berkata dengan muka sedikit tersenyum
“Tidak ada yg pasti di dunia ini,bahkan sesempurna nya rumus yg diciptakan tidak akan bisa menghitung secara detail apakah bumi bisa bertahan.”
“Jika kalian sudah berusaha namun blm mendapatkan hasil, lihatlah keatas, jika kalian blm menggapai langit berarti perjalanan kalian pun masih jauh.”
Saya berdoa semoga setiap guru dapat memberikan pengalaman berbeda kepada setiap muridnya agar mempunyai semangat dan keyakinan belajar yg lebih tinggi lagi..
Itulah pengalaman belajar di luar kelas yg paling saya ingat.
“Artikel ini diikutkan dalam Lomba Menulis Guraru untuk Bulan Pendidikan berhadiah Acer One 10”
Comments (3)
yang pertama
belajar out class sangat asyik, disamping mencairkan kejenuhan belajar di dalam kelas juga banyak pengetahuan yang bisa terekam siswa
gambarnya inspiratif sekali … ada kelas di alam dengan background PENCEMARAN UDARA heeeee …. keren nih foto 🙂
===========================
salam kenal 🙂
beri komentar juga di artikel di bawa ini ya
http://guraru.org/guru-berbagi/pr-ipa-siswa-desa-bermodal-it-jadul/
Hehe iya makasih pak..
You must be logged in to post a comment.